BORNEO TIMES – BERAU
Tanjung Redeb – Para pengurus dan anggota PPAD Berau komitmen mendukung program dan Visi Misi SraGam untuk Kabupaten Berau yang semakin maju dibanding era SRAGAM periode pertama.
PPAD yang juga tergabung dalam Aliansi Pro SJM ini berharap SraGam dapat melanjutkan serta menuntaskan masa kepemimpinannya.
Bakal Calon Bupati Berau Hj. Sri Juniarsih Mas mengucapkan, Terima kasih kepada bapak-ibu veteran atas dukungannya.
“Apa yang dikerjakan SraGam dalam Lima tahun kemarin sudah sangat bagus dan dirasakan dampak Positifnya bagi masyarakat,” ungkap Bacabup Berau Hj. Sri Juniarsih Mas.
Maka dari itu, PPAD Berau melalui Kolonel (Purn) Tari Suyitno meminta untuk melanjutkan program SraGam kembali, yang mana memang sebelumnya masih banyak yang perlu dilanjutkan
”Maka dari itu, melanjutkan program SraGam kemarin, kami minta apabila SraGam terpilih kembali agar terus memprioritaskan pembangunan di Kabupaten Berau khususnya kepada bapak-ibu purnawirawan yang memang jadi prioritas untuk membantu dan mempertimbangkan usulan dari bapak-ibu PPAD Kabupaten Berau ini,” Ujarnya
“Jadi, kalau nanti ibu Hj. Sri Juniarsih Mas dan H. Gamalis terpilih kembali, kami butuh perhatian khusus dan tolong program-program untuk kami purnawirawan ini ditambah lagi,” tukas salah satu purnawirawan yang kerab disapa Pakde Tari ini.
Senada, Sumarno yang juga selaku anggota PPAD Kabupaten Berau menuturkan bahwa, kami ingin sekali program-program untuk kami di prioritaskan. Kami juga meminta kepada ibu Hj. Sri Juniarsih Mas dan H. Gamalis bila terpilih di Pilkada 2024 kami ingin program umroh untuk kami, kalau bisa 2 orang atau 1 orang di umrohkan setiap tahun atau setiap periode kloternya,” jelas Sumarno yang juga purnawirawan ini. (Anang).
Tim Redaksi